PENERAPAN MICROSOFT POWERPOINT PADA MATERI STRUKTUR ATOM TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS X MADRASAH ALIYAH NEGERI 1 AMBON
ABSTRAK
Telah dilakukan penelitian penerapan Microsoft Powerpoint pada materi struktur atom yang bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa setelah pembelajaran dilakukan. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif, sampel penelitian ini adalah siswa kelas X5 MAN 1 Ambon yang berjumlah 25 siswa. Pengumpulan data dilakukan melalui tes dan observasi dengan menggunakan lembar pengamatan afektif dan psikomotor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pencapaian siswa setelah dilakukan pembelajaran dengan penerapan Microsoft Powerpoint yaitu 96 % siswa telah mampu mencapai kriteria ketuntasan minimum (KKM).
Kata Kunci : Microsoft Powerpoint, Hasil Belajar, Struktur Atom.